Turun Kereta Langsung Wisata! 5 Destinasi Hits di Sekitar Stasiun Tugu Jogja yang Wajib Kamu Sambangi
Baru saja tiba di Yogyakarta menggunakan kereta api dan bingung mau ke mana? Tenang, tepat di sekitar Stasiun Tugu, Anda akan menemukan berbagai destinasi wisata menarik yang siap memanjakan mata dan menambah wawasan. Dari keraton yang megah hingga bekas istana air yang penuh misteri, semuanya dapat dijangkau dengan mudah dari stasiun ini. Mari kita intip beberapa pilihan tempat wisata yang sayang untuk dilewatkan!
Museum Keraton Yogyakarta
Bukan sekadar museum, musem ini juga saat ini masih aktif sebagai pusat kebudayaandaan dan tempat tinggal sultan. Disini, pengunjung akan diajak untuk melihat peradaban Jawa di Yogykarta. Mulai dari Arsiktektur yang khas, koleksi benda pusaka, abdi dalem, serta pertunjukan seni ada disini.
Lokasi museum ini berada di Pusat Kota Yogyakarta, tepanya di dekat Alun Alun Utara sehingga dekat dari Stasium Yogyakarta. Umumnya jam buka setiap Selasa - Minggu pada pukul 08.30 - 14.30 WIB.
Taman Sari
| Pemandangan Kolam Taman Sari (jogjaprov.go.id) |
Lokasi tempat ini berada di barat keraton, bisa diakses dengan cara berjalan kaki. Buka setiap hari mulai pukul 09.00 - 15.00 WIB
Museum Sonobudoyo
Terbagi menjadi dua gedung, Museum Sonobudoyo enmberikan dua pengalaman yang terdiri dari unit I berupa koleksi lasik seperti topeng, wayang, senjata dan batik. Sedangkan unit II berupa pameran dengan tata kelola modern dan interaktif. Selain koleksinya yang lengkap, terdapat juga pertunjukan wayang kulit pada waktu tertentu.
Lokasi museum ini berada di Tepat di sudut utara Alun-Alun Utara, sangat dekat dari Keraton. Buka setiap Selasa - Minggu pukul 08.00 - 20.00 / 21.00 WIB.
Museum Benteng Vredeburg
Menjadi bekas benteng pertahanan Belanda, kini Benteng Vredeburg telah menjadi museum yang berisikan diorama perjuangan kemerdekaan indonesia, khususnya di Yogyakarta. Menariknya, museum ini memiliki arsitektur benteng asli layaknya berada pada masa kolonial Belanda. Selain itu, penceritaannya juga menggunakan miniatur 3D sehingga memberikan pengenalan sejarah yang lebih menarik.
Lokasi museum ini berada di Jl. Margo Mulyo No.6 (depan Gedung Agung), dekat Titik Nol Kilometer Jogja, ujung selatan Jalan Malioboro. Umumnya, biasanya setiap hari buka mulai jam 08.00 - 20.00/21.00 WIB.
JNM Bloc
JNM Bloc merupakan ruangan kreatif publik kekinian yang menempati lahan bekas Jogja National Museum (JNM). Temat ini menjadi kawasan favorit nongkrng, belanja, dan berkumpulnya anak muda, dan kmunitas kreatif jogja.
Lokasinya berada di Jl. Prof. DR. Ki Amri Yahya No.1, Wirobrajan. Buka mulai dari siang sekitar jam 09.0011.00 WIB hingga tengah malam 23.00.