Pantai Mesra: Lebih dari Sekadar Pantai - Nikmati Taman Hijau, Sunset Memukau, dan Bonus Pantai Kukup di Sebelah!
| Pemandangan Pantai Mesra dari atas (IG/hajar_prasetyo) |
Beda banget sama pantai Gunung Kidul lainya, Pantai Mesra menawarkan pemandangan pantai yang berbeda 180 derajat. Pantai ini terkenal memadukan antara pantai dengan sentuhan yang moderen dan tertata rapi. Tak heran kalau pengunjung, terutama anak muda, mejulugi sebagai “Miami-nya Jogja” karena suasanya yang unik.
Daya tarik utama dan pengalaman yang dicari dari Pantai Mesra ini jelas untuk bersantai di area tamannya. Hamparan rumput hijau yang terawat sempurna dengan kursi kursi dan meja putih yang ditata rapi menjadi tempat nongkrong di estetik. Disinilah biasanya pengunjung menghabiskan waktuny dengan berfoto latar belakang pantai yang kontras. Bisa juga sekedar duduk santai sambil menikmati minuman dan makanan dari kafe yang ada hingga sore hari.
Menariknya, walaupun terkesan berbeda dan berubah , tetapi Pantai Mesra ini tetap memiliki pesona alam khas Gunung Kidul. Untuk menuju ke pantai, pengunjung perlu menuruni beberapa anak tangga untuk mencapai bibir pantainya. Pada area pantai ini tidak sentuhan penataan dan masih asli.
Layaknya pantai gunung kidul lainnya, pasir di panti ini juga memiliki pasir putih dengan beberapa tempat terdapat bebatuan karang besar. Terdapat sebuah gua kecil yang bisa digunakan untuk berteduh dari terik matahari.
Kelebihan lain dari Pantai Mesra ini adala letaknya yang strategis. Terdapat sebuah jalan setapang di atas tebing yang dapat menghungkan langsung dengan Pantai Kukup di sebelahnya. Jadi, dengang datang di Pantai Mesra ini dapat merasakan dua pantai yang memiliki suasana yang berbeda. Apabila di pantai Mesra pemandanganya terkesan modern dan tertata, maka di Pantai Kukup terkenal dengan suasana nelayang yang lebih tradisional.
Saran terbaik, datanglah pada sore hari, karena pemandangan matahari terbenam dari taman hijaunya benar-benar juara, dan lampu-lampu di area kafe akan mulai menyala setelahnya, menciptakan suasana yang romantis
Untuk datang ke Pantai Mesra, wisatawan cukup menuju ke darah Jalan Pantai Kukup, Ngepung, Kemadang, Tanjungsari, Gunung Kidul, Yogyakarta. Pantai ini buka setiap hari mulai pukul 05.00 - 20.00 WIB.
Biaya masuk ke Pantai Mesra ini terdapat dua lapis pembayaran. Pertama, bayar terlebih dahulu tiket masukk kawasan pantai di pos retribusi sekitar Rp10.000 per orang. Perlu juga membayar biaya parkir sebesar Rp3.000 untuk motor dan Rp5.000 untuk mobil.
Secara keseluruhan, Pantai Mesra menawarkan pengalaman wisata pantai yang lebih kekinian, bersih, dan santai. Ini adalah tempat yang sempurna buat kamu yang mau menikmati keindahan laut tanpa harus berpanas-panasan di pasir.